Restoran Unik di Jakarta Yang Bikin Kamu Tercengang Ketika Masuk Kesini
Salah
satu hal aneh namun nyata dari hidup adalah, semakin tinggi ekspektasi hidup
manusia, semakin susah ia dipuaskan. Di daerah Jakarta yang kaya akan lifestyle dan biaya hidup yang mahal,
kebutuhan berbagai macam pihak akan hal-hal unik dan lain dari yang lain terus
meningkat, termasuk restoran unik di Jakarta yang ada di bawah ini. Bagi kalian orang Jakarta maupun luar Jakarta,
inilah kumpulan restoran unik yang saya pikir juga patut untuk kalian coba
kunjungi:
1. Bong Kopitown
Nominasi
pertama restoran unik di Jakarta adalah Bong Kopitown yang mengusung konsep makan
dalam jeruji penjara. Restoran yang didirikan oleh Bong Chandra, motivator
terkenal asal Jakarta ini terkenal dengan menu nasi goreng sambal ijonya.
Dipadukan dengan pelayan berbaju narapidana dan suasana gelap a la penjara,
makan nasi goreng sambal ijo di Bong Kopitown menjadi pengalaman menarik
tersendiri yang susah terlupakan. Sekadar informasi, di Jakarta sendiri,
restoran ini telah memiliki setidaknya 3 cabang.
2. Comic Café
Segala
sesuatu yang komikal, apabila berpadu dengan tata meja restoran, hampir selalu
menjadi kombinasi yang unik. Tidak terkecuali Comic Café yang berlokasi di
Tebet, Jakarta Selatan ini. Dengan dekorasi dinding, hiasan komik, maupun
desain kursinya, pecinta dunia 2 Dimensi akan dimanjakan saat berkunjung ke
salah satu restoran unik di Jakarta ini. P.S.: Jangan lupa untuk mencoba Nasi
Goreng Comic Spesial, yang merupakan resep asli dari Comic Café.
restoran unik di jakarta comic |
3. Strawberry Café
Terlalu
biasa rasanya kalau café atau restoran unik hanya unik di sekitar temanya saja.
Tidak hanya menyajikan pemandangan kebun stroberi, Strawberry Café juga
menyajikan permainan yang dapat dimainkan semua umur tanpa terkecuali. Dengan
menyantap Brownies Nutella yang termasuk kategori Korean dessert, dijamin nuansa romantis nan playful a la dunia K-pop juga didapatkan dalam salah satu restoran
unik di daerah Tanjung Duren, Jakarta Barat ini.
4. Hospitalis Restaurant and Bar
Restoran unik di Jakarta ini berlokasi di Kebayoran Baru satu ini memang unik, karena mengusung konsep rumah sakit
yang kental. Tidak hanya pelayan yang memakai baju perawat, namun Hospitalis
Restaurant and Bar juga dilengkapi dengan cash
register, kursi, serta hidangan yang ditata seperti rumah sakit sungguhan. Dekorasi
dindingnya juga memiliki karakter perawat yang seolah-olah “hidup”. Sekadar
rekomendasi, coba rasakan Nasi Gila Hospitalis yang dijamin akan membuat
tergila-gila.
Itulah
empat restoran unik di Jakarta yang menjadi viral selama beberapa bulan belakangan
ini. Kebanyakan mengusung konsep unik yang lain dari yang lain, sehingga kita
juga tidak akan bosan untuk mengunjungi restoran-restoran ini. Para pembaca, apakah Anda tertarik untuk
mengunjungi restoran-restoran “ajaib” di atas?
Comments